Zonametro.id, Makassar – Puluhan kelompok pemuda menggunakan sepeda motor berknalpot brong tanpa helm dan membawa kayu, bambu, serta busur, melakukan aksi “roling” di wilayah Makassar.
Mereka melintasi Jalan Veteran, Bandang, Sudirman, Bontolempangan, dan wilayah Tamalate, yang menimbulkan keresahan bagi masyarakat sekitar, Sabtu (09/11/2024)
Menanggapi hal tersebut, Kasat Samapta Polrestabes Makassar, AKBP Baharuddin, SE., MM., segera menurunkan tim gabungan terdiri dari personil Patmor, Patko Perintis Presisi, dan jajaran Sat Samapta Polrestabes Makassar. Bersama-sama dengan Kapolsek Panakkukang dan Kapolsek Kerung serta patroli dari berbagai Polsek lainnya.
Tim gabungan pun melakukan pengejaran dan berhasil menghalau kelompok tersebut.
“Beberapa pelaku dan barang bukti, termasuk motor dan busur, berhasil diamankan,” ucap Kasat Samapta.
Patroli gabungan ini menunjukkan kesigapan aparat kepolisian dalam merespons tindakan yang berpotensi meresahkan masyarakat. Upaya penyekatan dan pengejaran yang profesional dan cepat hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit hingga kelompok bermotor tersebut berhasil dibubarkan tanpa adanya gesekan.
Diduga kelompok tersebut memiliki niat untuk melakukan aksi yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat. Namun, dengan respons cepat patroli Polrestabes Makassar, aksi tersebut berhasil dicegah.
Kasat Samapta Polrestabes Makassar juga mengimbau agar patroli tetap ditingkatkan, tidak hanya dari unsur kepolisian, tetapi juga TNI, tokoh masyarakat, dan para pemuda untuk membimbing generasi muda agar menjauhi tindakan yang melanggar hukum.
Ia juga mengajak masyarakat untuk segera melaporkan kejadian serupa ke Polsek atau Polrestabes Makassar melalui nomor call center bantuan polisi WA 0821 3366 9110.